KUNCILAGUOK.COM – (Sports Edition) Nabil Asyura adalah salah satu pemain U-16 asuhan Bima Sakti sekaligus manjadi rekan Arkhan Kaka di skuad muda Merah-Putih.
Di skuad Timnas U-16
& U-17, Nabil telah memainkan 8 laga dengan raihan 6 gol, baik itu di laga
AFF C U-16 dan di laga Kualifikasi Piala
Asia U-17.
Selain menjadi
anggota Timnas, dia juga menjadi pemain di Program Garuda Select Season 5. Pesepakbola
berusia 17 tahun ini sukses mendapatkan status sebagai top skorer Garuda Select,
yang hebat dia bahkan pernah membobol klub-klub besar
Eropa sekelas Arsenal, Gillingham dan AC Monza.
“Momen
Favorit saya melawan AC Monza, itu kan jadi gol pertama saya. Saya jadi
emosional, saya kaget kan, saya sih sudah enjoy saja. Tapi pelatih sempat
bilang, saya ngira kamu bakalan ngegolin sekarang.” Tuturnya dalam video yang diunggah akun Instagram @programgarudaselect.
“Seneng
banget mas, pengen nangis tapi malu juga. Soalnya itu melawan tim besar, gol
pertama juga di Garuda Select.” Imbuhnya ketika
menjelaskan perasaanya karena bisa membobol gawang salah satu klub Italia
tersebut.
Bahkan saking
bahagianya dengan gol yang dia cetak, Nabil langsung menelfon orang tuanya
untuk mengabari hal ini.
“Alhamdulillah, kalau bisa ngegolin. Pertahanin terus
cara mainnya, tingkatin terus. Target saya agar bisa menjadi bagian dari Timnas
Indonesia senior.” Tuturnya.
Nabil merupakan
salah satu talenta asal Padang, dia sukses terpilih sebagai salah satu pemain
Garuda Select setelah dipantau oleh tim scouting Garuda Select di kejuaraan
Piala Soeratin U-15 dan di laga AFF Cup U-16.
Sekarang Nabil mendapatkan panggilan PSSI untuk diseleksi menjelang Piala Dunia U-17 Indonesia 2023, jika Nabil Lolos semoga ilmu dan pengalaman yang dia dapatkan di Garuda Select bisa dia terapkan ketika membela skuad Garuda di Piala Dunia U-17 nanti.